[metaslider id="353"]

World Wild Life Day: Manusia Membutuhkan Alam

Dalam rangka kampanye meningkatkan kesadaran terhadap nilai penting kehidupan alam liar flora dan fauna yang terancam punah dan dilindungi, maka Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menetapkan pada 3 Maret sebagai peringatan Hari Alam Liar Sedunia. Namun, kejahatan alam seperti penebangan pohon, perburuan dan perdagangan illegal satwa liar kerap terjadi sehingga membuat tingkat kepunahan flora dan fauna langka kian meningkat setiap tahun.

Mahasiswa Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Fakultas Ilmu Sosial, jurusan Pendidikan Geografi, semester dua, Vina Lucyanthi menuturkan, faktor yang memengaruhi tingginya tingkat kepunahan yaitu ulah manusia untuk kepentingan pribadi, serta sikap tidak acuh terhadap alam.

“Hal tersebut seperti merusak lingkungan, memburu satwa liar dan memperjualbelikan secara illegal, sehingga menyebabkan flora dan fauna kehilangan habitat dan terjadi pencemaran lingkungan,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, tingkat kesadaran dan pengetahuan masyarakat terkait persoalan tersebut masih rendah dilihat dari tanggapan masyarakat yang menyebutkan hal tersebut merupakan biasa. Manusia harus lebih sadar terhadap kelestarian alam karena manusia yang membutuhkan alam, bukan alam yang membutuhkan manusia.

“Solusi sederhana yang dapat dilakukan adalah dengan membuang sampah pada tempatnya dan menanam pohon disekitar pekarangan rumah, serta tidak memelihara satwa yang dilindungi,” tutupnya.

Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIKOM), jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), semester dua, Ana Fauziyah menuturkan, kepunahan flora dan fauna tidak terlepas dari pengaruh manusia. Penebangan pohon merupakan faktor utama penyebab utama kepunahan flora dan fauna.

“Penyebab hewan memasuki pemukiman penduduk dan merusaknya lantaran kehilangan habitat. Hal tersebut membuat ketidakseimbangan sesama makhluk,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga alam harus dimulai dari diri sendiri. Masyarakat juga harus dapat membiasakan diri untuk tidak membuang sampah sembarangan, menebang pohon, memburu hewan, dan menggunakan alat rumah tangga ramah lingkungan.

(Rasya Azzahra)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *